Selasa, 10 November 2015

Pudding Custard


  Setelah menonton sekian banyak resep pudding di Youtube akhirnya aku memutuskan untuk membuat resep ini yang cukup simple dengan bahan-bahan yang juga mudah didapat. Namanya Pudding Custard, bisa dibilang juga pudding karamel karena dia memanfaatkan gula yang sudah dikaramelkan menjadi sausnya. Rasanya gimana? wis jangan ditanya manis dan leeeeembuuuutt banget lumer di mulut! Yaudah deh yuk kita buat~

Bahan
  • Saus karamel : 4 sendok makan gula pasir, 1 sendok makan air dan 1 1/2 - 2 sendok makan air mendidih. Bila temen-temen ingin saus gula yang lebih encer bisa ditambahkan airnya
  • Adonan pudding : 2 buah telur ayam, 250 ml susu ultra full cream vanila, 4 sendok makan gula pasir/sesuai selera dan essen vanila

Alat
  • Cetakan pudding tahan panas
  • Kukusan
  • Pengaduk telur
  • Alumunium foil. opsional
  • Panci kecil untuk membuat karamel



Cara buat
  • Lumuri cetakan pudding dengan mentega tawar atau minyak sayur agar mudah untuk mengeluarkan pudding
  • Masukan gula ke dalam panci lalu tambahkan air, masak dengan api kecil sampai menjadi karamel
  • Begitu berubah warna dan mengental tambahkan air mendidih lalu aduk hingga menjadi lebih encer. Hati-hati yah ditahap ini karena si karamel akan muncrat kemana-mana
  • Masukan saus karamel ke dalam cetakan pudding sisihkan
  • Kocok telur sampai rata tapi usahakan tidak membuat banyak gelembung, caranya saat mengocok telur jangan sampai alat kocokan terkena dasar wadah adonan
  • Panaskan susu dan gula dengan api kecil
  • Masukan campuran susu panas ke dalam campuran telur sambil terus dikocok lalu masukan essen vanila
  • Setelah itu masukan campuran telur dan susu ke cetakan pudding. Bila temen-temen punya alumunium foil bisa jadikan penutup cetakan pudding, fungsinya untuk menjaga kelembaban pudding biar nggak terlalu kering
  • Panaskan kukusan, bila air sudah mendidih masukan cetakan pudding. Kukus sekitar 20 menit atau sampai pudding mengeras
  • Bisa disajikan hangat-hangat atau didinginkan terlebih dahulu di kulkas. Oia aku juga menamburkan bubuk kayu manis sebagai tambahan, kalau kalian nggak suka juga nggak apa-apa :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar