Rabu, 04 November 2015

Ayam Goreng Tepung Saos Mentega


  Siapa yang suka sama Chinese Food?? Wah ini merupakan salah satu jenis makanan kesukaanku nih. Kaya akan rasa dan cara masaknya yang simple dan nggak menghabiskan waktu. Sangat cocok buat aku yang baru belajar masak dan paling nggak sabaran menunggu hasil masakan, alias keburu laper hahaha. Kali ini aku mau coba praktekin masakan yang jaman kuliah dulu aku sering makan bareng temen-temen dengan lahapnya. Apa sih tuh? Yes Ayam goreng tepung saos mentega. 

  Kalau nggak salah jenis masakan ini adalah masakan turunan Indo-Cina dari jaman masa pendudukan Belanda di Indonesia. Ada yang bilang juga makanan ini pada masa itu jadi salah satu masakan mewah yang disajikan koki-koki etnis Tionghoa untuk para Meneer Belanda pada saat pertemuan atau jamuan makan. Gokil kan, yaudah yuk langsung kita praktekin aja siapa tahu bisa bikin kita jadi bangsawan atau minimal selera bangsawan lah yaa :D

Bahan
  • Fillet dada ayam atau paha tanpa tulang. Potong kotak atau memanjang
  • Untuk balutan ayam dibutuhkan: tepung maizena yang dicampur dengan bawang putih bubuk, lada bubuk dan garam secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng dan menumis
  • Bawang bombay potong memanjang
  • Bawang putih geprek dan cincang halus
  • 1-2 sendok Blueband serbaguna
  • Kecap Inggris
  • Kecap manis

Alat
  • Mangkok besar untuk membalut ayam dengan tepung
  • Wajan atau panci kecil untuk menggoreng ayam tepung dengan teknik deep fry
  • Wajan untuk membuat ramuan saos
  • Sutil syalala untuk mengaduk

Cara buat
  • Cuci bersih ayam lalu dipotong kotak atau memanjang, sisihkan
  • Campurkan bawang putih bubuk, lada bubuk dan sedikit garam dalam tepung maizena
  • Panaskan minyak untuk menggoreng ayam
  • Masukan potongan ayam 1-3 potong ke dalam tepung, fungsinya agar tepung dapat tercampur rata dan tidak menggumpal/lengket
  • Setelah minyak panas masukan potongan ayam 1-1. Ulangi proses pembaluran tepung lalu digoreng sampai ayam habis
  • Setelah ayam bewarna kuning keemasan angkat dan disisihkan 
  • Panaskan minyak untuk menumis, masukan bawang bombay dan bawang putih lalu tumis sampai harum
  • Masukan kecap Inggris dan kecap manis, lalu mentega
  • Setelah semuanya tercampur masukan ayam lalu aduk rata
  • Sajikan selagi hangat :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar